Berita EURO 2024

Ini Kemungkinan Line Up Skuad Timnas Indonesia vs Jepang dan Arab Saudi

Ada tambahan satu pemain untuk timnas Indonesia yang akan bertanding melawan Jepang dan Arab Saudi. Awalnya hanya ada 27 pemain, sekarang Kevin Diks juga dipanggil oleh pelatih Shin Tae-yong.

Timnas Indonesia dijadwalkan akan melawan Jepang di laga kelima Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia yang akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, pada Jumat (15/11/2024).

Setelah itu, Tim Merah Putih akan menghadapi Arab Saudi di laga keenam Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di SUGBK, pada Selasa (19/11/2024).

Kevin Diks sudah dipastikan bisa tampil melawan Arab Saudi. Saat ini, PSSI sedang berusaha agar Kevin Diks juga bisa bermain melawan Jepang, meskipun pendaftaran pemain untuk pertandingan tersebut kabarnya sudah ditutup H-7.

Berikut adalah update terbaru skuad timnas Indonesia untuk menghadapi Jepang dan Arab Saudi:

Kiper:
Nadeo Argawinata (Borneo FC)
Maarten Paes (FC Dallas)
M. Riyandi (Persis Solo)

Belakang:
Jay Idzes (Venezia FC)
Jordi Amat (Johor Darul Ta’zim FC)
Mees Hilgers (FC Twente)
Rizky Ridho (Persija Jakarta)
Muhammad Ferarri (Persija Jakarta)
Justin Hubner (Wolves U-21)
Calvin Verdonk (NEC Nijmegen)
Pratama Arhan (Suwon FC)
Shayne Pattynama (KAS Eupen)
Sandy Walsh (KV Mechelen)
Yance Sayuri (Malut United)
Yakob Sayuri (Malut United)
Kevin Diks (FC Copenhagen)

Tengah:
Thom Haye (Almere City)
Nathan Tjoe-A-On (Swansea City)
Ivar Jenner (FC Utrecht)
Ricky Kambuaya (Dewa United)

Depan:
Ragnar Oratmangoen (FCV Dender)
Marselino Ferdinan (Oxford United)
Witan Sulaeman (Persija Jakarta)
Egy Maulana (Dewa United)
Rafael Struick (Brisbane Roar)
Hokky Caraka (PS Sleman)
Eliano Reijnders (PEC Zwolle)
Ramadhan Sananta (Persis Solo).

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

TRENDING

To Top